PO Bin Ilyas Bakal Hadirkan Sasis Quad Axle Di Indonesia, benarkah hal itu terjadi dan akankah dalam waktu dekat?.
Belakang ini sedang ramai diperbincangkan mengenai kabar akan hadirnya sasis bus dengan mekanisme 8×2 atau disebut juga sebagai sasis Quad Axle, dan sasis ini sudah sangat familiar di negara Brasil.
Baca Juga: Inilah Bus Sleeper Dengan Sasis Tronton Pertama Di Indonesia
Kabar mengenai PO Bin Ilyas akan hadirkan sasis bus Quad Axle di Indonesia sendiri kami dapatkan melalui akun media sosial tiktok @binilyas_busofficial, yang mana akun tersebut memposting konten yang menampilkan sebuah sasis bus tipe Quad Axle.
Disisi yang berbeda juga terdapat nama karoseri Laksana yang bersanding dengan nama atau logo dari PO Bin Ilyas.
Sehingga kemungkinan besar apabila sasis tersebut berhasil masuk ke Indonesia, maka tidak menutup kemungkinan bakal masuk ke karoseri Laksana alias menggunakan body buatan Laksana.
Selain itu dikolom komentar dari postingan tersebut juga terdapat gambaran mengenai apa yang sedang dilakukan oleh PO Bin Ilyas.
Yang mana akun @rafi_bungsu memberikan komentar “di tunggu rilis unit nya, apakah baru po bin ilyas yg pake chasis ini pertama di indonesia?”
Kemudian komentar tersebut direspon oleh akun @binilyas_busofficial “insyaallah kalau udah turun surat izin kita import chasisnya”
Terlepas dari hal itu, sebenarnya ini bukan pertama kalinya ada kabar mengenai rencana sebuah PO hendak memasukan sasis bus tipe Quad Axle di Indonesia.
Baca Juga: Hyundai Pasarkan Bus Listrik Di Indonesia Dan Ini Dia Tampilannya
Dimana hal serupa pernah terjadi dikisaran tahun 2016an, yang mana PO Marisa Holidays pernah berencana untuk memasukan sasis bus Mercedes-Benz O-500 RSDD 2741 8×2 ke Indonesia.
Namun sayang, sebelum perusahaan otobus tersebut resmi menghadirkan sasis tipe Quad Axle di Indonesia, kabar mengenai berhenti beroperasinya PO Marisa Holidays hadir lebih dulu.
Sehingga kemungkinan besar rencana tersebut belum dapat terealisasikan, dan bisa jadi PO Bin Ilyas menjadi yang pertama merealisasikannya.
Mengingat Perusahaan otobus ini terlihat sudah cukup banyak mengoperasikan bus bersasis premium, termasuk sasis bus tronton atau 6×2.
Itu dia ulasan mengenai PO Bin Ilyas Bakal Hadirkan Sasis Quad Axle Di Indonesia, dan kunjungi digitalototransport.com untuk update hal baru seputar transportasi.
Eksplorasi konten lain dari DigitalOtoTransport.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.