Body Bus EVO C Salah Satu Body Favorit Dari Karoseri Rahayu Santosa

Tampilan body bus Evo C (Sumber Gambar/Twitter/pramegi)

Bagi sahabat transport yang suka berpergian menggunakan transportasi bus sebelum era “kaca ganda atau double glass” hadir di industri bus Indonesia, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Body Bus EVO C Salah Satu Body Favorit Dari Karoseri Rahayu Santosa.

Body bus Evo C merupakan satu dari beberapa varian body bus Evolution Series yang dikembangkan oleh karoseri Rahayu Santosa, body ini terbilang cukup fenomenal kala itu dan banyak digunakan oleh perusahaan otobus baik itu swasta, badan usaha milik negara maupun Badan Usaha Milik daerah.

Baca Juga: SPEED LIMITER Salah Satu Fitur Keselamatan Pada Bus

Dengan desain body yang tidak terlalu banyak lekukan membuatnya tampil elegan dan fungsional serta mampu bersaing dengan body bus produksi karoseri lainnya kala itu.

Tampilan Headlamp Dan Foglamp Dari Body Evo C (Sumber Gambar/Ticbus)
Tampilan Headlamp Dan Foglamp Dari Body Evo C (Sumber Gambar/Ticbus)

Bagian depan atau Cowl depan dari body bus Evo C memiliki ciri khas yang berkesan mulai dari pemilihan lampu utama (Headlamp) yang sedikit lebar dan terdapat sejumlah aksen disekitarnya membuat body bus ini terlihat seakan sedang tersenyum.

Selain itu penggunaan foglamp dan lekukan yang diletakan pada bagian bumper depan bus turut mendukung tampilan senyum dari body bus ini.

Baca Juga: Pesona Body Bus Ultra High Decker Yang Memikat Penggunanya

Selain body bus Evo C, Karoseri Tentrem juga pernah menggunakan Headlamp serupa dengan Evo C yang dipasangkan pada body bus Scorpion King produksinya dengan sejumlah aksen yang berbeda dari body bus Evo C.

Tampilan Belakang Body Bus Evo C (Sumber Gambar/Diny Photograph)
Tampilan Belakang Body Bus Evo C (Sumber Gambar/Diny Photograph)

Tidak hanya lampu depan (Headlamp), desain lampu belakang atau rear lamp juga turut menyita perhatian dari berbagai kalangan kala itu.

Dengan tampilan lampu belakang yang terpisah satu sama lain membuatnya tampil berbeda dari body bus pada umumnya saat itu.

Tampilan Jendela Depan Dari Body Evo C (Sumber Gambar/Adnan 15 Pictures)
Tampilan Jendela Depan Dari Body Evo C (Sumber Gambar/Adnan 15 Pictures)

Selain pemilihan lampu yang unik, penggunaan kaca depan yang cukup lebar dan melengkung pada sisi pintu depan bus menjadi salah satu ciri khas dari body Evolution Series besutan karoseri Rahayu Santosa ini.

Baca Juga: Melihat Spesifikasi Scania Citywide BEV

Nah itulah pembahasan singkat tentang EVO C Salah Satu Body Favorit Dari Karoseri Rahayu Santosa, bagaimana menurut sahabat transport? bagikan pendapatmu dikolom komentar dibawah.


Eksplorasi konten lain dari DigitalOtoTransport.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!
Scroll to Top