Kenapa Bandara Internasional Soekarno Hatta Di Sebut CGK?, dimana Bandara ini merupakan salah satu bandar udara terbesar di Indonesia.
bandara Soekarno Hatta saat ini memiliki luas sekitar 18 kilometer persegi dan memiliki sekitar 3 landasan paralel yang dipisahkan oleh 2 taxiway sepanjang 2,4 km.
Meski dikenal sebagai bandara terluas dan tersibuk di Indonesia, namun letak dari bandara Internasional Soekarno Hatta sering kali dipermasalahkan oleh banyak pihak.
Baca Juga: 5 Maskapai Dengan Jumlah Pesawat Terbanyak Di Indonesia
Yang mana ada orang menyebut bahwa Bandara Internasional Soekarno Hatta terletak di wilayah Cengkareng, Jakarta (Jakarta Barat).
sedangkan ada juga yang menyebutnya berada diwilayah Tangerang, Banten. Lalu mana yang benar? Maka dari itu mari kita bahas.
LETAK BANDARA SOEKARNO HATTA
Berdasarkan letak geografis, bandara Internasional Soekarno Hatta berada di Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Provinsi Banten.
Yang artinya bandara tersebut bukan berada diwilayah Cengkareng, Jakarta. Sedangkan saat ini bandara yang letaknya berada di Jakarta ialah Bandar Udara Internasional Halim Perdanakusuma, yang merupakan salah satu bandara dengan peran cukup penting di Indonesia.
Dimana Bandar Udara Internasional Halim Perdanakusuma merupakan markas Komando Operasi Angkatan Udara I (Koops AU I) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara.
Sehingga bandara ini lebih sering digunakan untuk tamu negara, tamu VVIP, Presiden, kegiatan militer, dan beberapa penerbangan domestik Indonesia.
Sedangkan Untuk mayoritas penerbangan dari Jakarta menuju sejumlah wilayah di Indonesia lainnya ataupun sebaliknya umumnya melalui bandara Internasional Soekarno Hatta.
Dimana hal ini sering kali membuat kru pesawat dan sistem pendukung lainnya menyebut bandara Internasional Soekarno Hatta terletak di Jakarta, yang mana hal ini bertujuan untuk mempermudah penumpang pesawat mengetahui sedang dimana ia berada.
KODE BANDARA SOEKARNO HATTA
Beralih ke kode Bandara yang digunakan oleh bandara Internasional Soekarno Hatta yaitu CGK, dimana CGK sendiri merupakan singkatan dari Cengkareng dan merupakan salah satu wilayah di bawah pengelolaan Provinsi Jakarta.
Jadi meski berada diwilayah Provinsi Banten, namun bandara tersebut menggunakan kode dari singkatan nama wilayah di Provinsi Jakarta.
Hal ini sontak cukup membingungkan dan membuat kode tersebut dahulu dipermasalahkan dan pihak yang penggugat meminta agar kode tersebut diubah.
Namun sayangnya untuk mengubah kode tersebut akan membutuhkan biaya yang begitu mahal dan harus mengajukan terlebih dahulu kepada International Air Transport Association atau IATA.
Disamping itu kabarnya kode yang diajukan untuk merubah kode dari bandara Internasional Soekarno Hatta kala itu telah digunakan oleh salah satu bandara di negara Maroko, Sehingga untuk merealisasikannya akan sangat sulit dan sangat mahal.
APAKAH KODE CGK HARUS DIUBAH
Jawabannya tergantung kepada pihak yang bertanggung jawab dan terkait, yang mana apabila tidak diubah juga tidak begitu bermasalah, mengingat ada cukup banyak bandara di dunia memiliki kode IATA yang tidak sesuai dengan lokasinya.
Yang mana salah satu bandara tersebut yaitu Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA), yang sebenarnya berada di Sepang, negara bagian Selangor (Malaysia).
Baca Juga: 4 Pesawat Buatan Indonesia Yang Diminati Dunia
Itu dia Kenapa Bandara Internasional Soekarno Hatta Di Sebut CGK dan sering disebut terletak di Jakarta, bagimana pendapat kamu mengenai hal ini?.
tuliskan pendapat kamu di kolom komentar dan kunjungi digitalototransport.com untuk mengetahui lebih jauh seputar transportasi.
Eksplorasi konten lain dari DigitalOtoTransport.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.