Fitur Spion Lipat Electric yang pada Umumnya disebut fitur Retractable Mirror lebih banyak diterapkan pada kendaraan pribadi (Mobil).
Namun kini fitur Retractable Mirror juga telah diterapkan pada bus, kamu dapat menemui fitur spion lipat elektrik tersebut pada body bus New Patriot produksi karoseri Morodadi Prima.
Retractable Mirror merupakan sebuah fitur yang dapat mempermudah pengemudi dalam mengatur spion melalui sistem elektrik sehingga pengemudi hanya perlu menekan tombol yang tersedia untuk mengaturnya tanpa harus meminta bantuan kru bus lainnya untuk keluar dari bus dan menggeser badan spion.
Fitur ini sudah diterapkan oleh karoseri Morodadi sejak Tahun 2019 silam bersamaan dengan launcingnya body bus terbaru produksinya yaitu New Patriot.
Baca Juga: Hino AK 240 Generasi Penerus Chasis A 215
PO Anas Nasional Sejahtera atau lebih dikenal sebagai ANS merupakan pengguna pertama fitur Spion Lipat Elektrik produksi karoseri Morodadi Prima.
Fitur Retractable Mirror memiliki fungsi yang cukup penting yaitu mencegah terjadinya kerusakan pada spion bus yang disebabkan oleh benturan dari objek lainnya seperti terbentur oleh kendaraan lain hingga ruang parkir yang tidak terlalu luas didalam lambung kapal sehingga dapat menyulitkan proses keluar masuknya bus.
Selain itu fitur ini dapat memudahkan pengemudi bus pada saat bermanuver dijalan sempit. Berbicara mengenai sebuah inovasi teknologi pastinya tidak terlepas dari harga.
Harga yang ditawarkan pada Spion Lipat Elektrik relative lebih mahal jika dibandingkan dengan spion konvensional pada umumnya, menurut kabar yang tersebar harga 1 set spion produksi karoseri Morodadi Prima ditawarkan pada kisaran harga sekitar 14 juta atau lebih.
Fitur spion lipat elektrik merupakan fitur pilihan dan tidak masuk ke dalam spesifikasi dari body New Patriot sehingga apabila kamu menginginkan fitur tersebut ada di bus kamu maka akan dikenakan biaya tambahan.
Baca Juga: Mengenal PO Rosalia Indah, Pemilik Bus Double Decker Terbanyak Di Indonesia
Meski memiliki fungsi yang cukup penting namun fitur ini masih jarang digunakan oleh perusahaan otobus di Indonesia, hal ini dikarenakan biaya perbaikan apabila terjadi kerusakan pada spion di nilai lebih mahal ketimbang harga spion konvensional.
begitulah tentang Fitur Spion Lipat Electric, bagaimana menurut sahabat transport? bagikan pendapatmu dikolom komentar.
Eksplorasi konten lain dari DigitalOtoTransport.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.